Mau Tau, Mata Manusia

Mata adalah salah satu dari panca indera yang dimiliki oleh hewan ataupun manusia. Saya menganggap Mata sebagai jendela dunia (selain buku tentunya :)). Kenapa disebut sebagai jendela dunia?
Karena jika kita tidak memiliki mata maka kita tidak dapat melihat indahnya dunia, tidak bisa melihat indahnya pelangi, sulit untuk membaca, tidak bisa melihat aneka macam warna yang menakjubkan. Dan tentu saja tidak bisa melihat wajah kita sendiri di cermin.
Mata adalah organ penglihatan yang mendeteksi cahaya. Yang dilakukan mata yang paling sederhana tak lain hanya mengetahui apakah lingkungan sekitarnya adalah terang atau gelap. Mata yang lebih kompleks dipergunakan untuk memberikan pengertian visual. (www.wikipedia.com)

STRUKTUR PENYUSUN MATA
Mata sendiri terdiri dari beberapa organ. Yaitu organ luar dan organ dalam. Yang termasuk organ luar yang dapat dilihat secara visual adalah: 
1.  Bulu mata, fungsi : melindungi mata dari benda-benda asing dan menyaring cahaya
           yang akan masuk 
      2.  Kelopak mata, fungsi : untuk menutupi dan melindungi mata
      3. Alis mata, fungsi : Menahan agar keringat todak masuk ke mata.

Mata




Selain ada organ luar tentu saja organ dalam mata, yang termasuk organ dalam mata adalah :

Anatomi Mata


1.       Kornea
Kornea merupakan struktur transparan yang menyerupai kubah, merupakan pembungkus dari iris, pupil dan bilik anterior. Kornea memiliki fungsi menerima cahaya dari luar serta membantu memfokuskan cahaya.
2.       Sklera
Merupakan bagian mata yang berwarna putih. Fungsi dari sklera adalah Melindungi bola mata dari kerusakan mekanis dan menjadi tempat melekatnya bola mata.
3.       Pupil
Adalah tempat lewatnya cahaya. Pupil meneruskan cahaya yang masuk ke lensa mata. Pupil akan membesar jika berada dalam kondisi tempat yang gelap, dan akan mengecil jika berada dalam kondisi tempat yang terang.
4.       Iris
Iris adalah diafragma mata. Iris adalah bagian mata yang berwarna ( hitam, coklat, abu-abu, hijau biru).
5.       Lensa mata
Fungsi lensa mata adalah mengatur fokus cahaya, sehingga cahaya jatuh tepat pada bintik kuning retina.
6.       Retina atau selaput jala
Retina merupakan bagian mata yang memiliki tingkat kepekaan terhadap cahaya yang sangat tinggi, khusunya pada bagian bintik kuning.
7.       Saraf Optik
Saraf yang memasuki sel tali dan kerucut dalam retina, untuk menuju ke otak


 CARA KERJA MATA
Berikut adalah cara kerja mata yang disampaikan secara sederhana

Proses Mata Melihat Objek

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Syahrazad Dan Kisah 1001 Malam

Kenapa Bendera Indonesia Berwarna Merah Putih?

Mau Tau, Sejarah Setrika